Klinik pertama Pasar Cokrokembang Rabu 26 September 2012, Tim Sekolah Pasar mendatangi kios-kios pedagang secara langsung dan mengajak diskusi para pedagang tersebut. Dengan adanya interaksi dengan pedagang secara personal ini diharapkan Tim Sekolah Pasar bisa mengungkap permasalahan-permasalahan apa saja yang selama ini dihadapi oleh setiap pedagang di Pasar Cokrokembang.
Mbak Wulan seorang pedagang semangka mengeluhkan sulitnya mendapatkan pelanggan tetap. Sepinya pengunjung di hari-hri selain pon dan legi mengharuskan dia berpindah-pindah tempat jualan.
Ibu Antik seorang pedagang baju bercerita mengenai upayanya dalam meng-update mode-mode baju terbaru. Meskipun sudah berusia 58 tahun beliau masih update dengan fashion yang digemari anak-anak jaman sekarang. Kaos bergambar “Angry Bird ” adalah salah satu contoh mode baru yang digandrungi oleh anak-anak saat ini.
Beliau juga bercerita tentang manajemen keuangannya dimana beliau belum pernah menggunakan utang sebagai modal usaha. Ketakutannya berurusan dengan Bank membuat ia mengurungkan niat meminjam uang di Bank. Selama ini ia hanya menggunakan modal dari sebagian keuntungan berdagang yang ia sisihkan.
Sumber: Sekolah Pasar di Pasar Cokrokembang, 2012